Go-update.id(BOALEMO)-Bulan Ramadhan merupakan bulan yang sangat dirindukan kedatangannya, dan untuk memasuki bulan suci ramadhan ini sudah tidak lama lagi dan terasa tinggal menghitung hari.
Untuk itu dalam memasuki bulan suci ramadhan aktifitas pada malam hari akan dibatasi waktunya, hal ini di sampaikan plt Bupati Boalemo Anas jusuf saat menghadiri Halalbihallal menjelang bulan suci ramadhan 1442-H. Rabu (07/04)
“Aktifitas malam kita batasi hanya sampai jam 10, lalu tidak ada festifal tumbilotihe, maksudnya kalau untuk pasang lampu sendiri tidak masalah hanya festifalnya yang kita tidak ijinkan, terus tidak ada pawai takbiran,” kata Anas
Selain itu itu anas juga menyampaikan pelaksanaan sholat tarwih untuk di Boalemo tetap akan dilaksanakan, akan tetapi tetap mengedepankan protokol kesehatan.
“Untuk Boalemo kita akan melaksanakan sholat tarwih berjamaah di mesjid masing-masing, tapi tetap mengedepankan protokol kesehatan,” ucapnya
Tak hanya itu kata Anas, untuk shalat tarwih berjamah di mesjid ini, dirinya menekankan kepada pengurus mesjid memberikan tanggung jawab dan memperhatikan terhadap protokol kesehatan.
“Ketua atau pengurus ta’mirul mesjid bertanggung jawab sepenuhnya terhadap penerapan protokol kesehatan artinya, pengurus mesjid harus mempersiapkan prasaranya dsan wajib harus memakai masker,” tuturnya
Adapun kegiatan yag di laksnakan pada rabu malam ini, Plt Bupati Boalemo Anas jusuf menjelaskan pelaksanaan shalat tarwih berjamah untuk boalemo diadakan karena, daerah kabupaten Boalemo sudah memasuki zona hijau
“Dijelaskan pada edaran itu pada poin 4 bagi daerah-daerah sudah memungkinkan, untuk dilaksankan sholat tarwih di mesjid itu dipersilahkan” jelasnya
“Dan kadis kesehatan boalemo sudah menjelaskan bahwa kondisi covid di boalemo sudah masuk pada zona hijau artinya disini sudah nol kasus, tetapi sekali lagi tetap mengedepankan protokol kesehatan,” pungkasnya