GoUp Boalemo – Pada kegiatan Mohuo’opo dan Molo’opu Sedka Kabupaten Boalemo Boalemo definitif, Bupati Darwis Moridu mengingatkan bahwa poin penting lainnya dari seorang Sekda yakni membantu Kepala Daerah dalam penyusunan kebijakan administratif terhadap pelaksanaan tugas perangkat daerah dan pelayanan administrasi, serta bersinergi dengan semua masyarakat.
Kegiatan adat yang digelar di Rumah Dinas Sekda Boalemo pada hari senin (19/10/2020) tersebut dihadiri juga oleh ketua tim penggerak PKK, Ketua DPRD, Wakil ketua DPRD, para Kepala SOPD, para Camat, serta Pemangku Adat (Bate).
Disamping itu Bupati Darwis berharap bahwa menjadi seorang Panglima ASN haruslah Mampu menjaga serta memperkokoh silaturahim dengan Fokopimda, dan bersinergi dengan semua lini masyarakat.
“Sebagai Pnglima ASN saya pun berharap kepada saudara Sekda agar mampu memperkokoh silaturahim dengan Forkopimda, dan membangun sinergitas dengan semua lini masyarakat” Ucap Darwis
“Sekda harus mampu mendekatkan pelayanan terhadap masyarakat tanpa tanpa mebeda-bedakan” Lanjutnya
Dirinya pun menambahkan bahwa semua tugas serta kerja keras dari seorang Sekda sangat diharapkan harus mampu mewujudkan apa yang menjadi amanah dari pemerinta damai sesuai dengan apa yang tertera dalam RPJMD.
“Kerja Keras seorang Sekertaris Daerah sangat diharapkan untuk mampu mewujudkan amanah dari pemerintahan Damai yang telah dituangkan dalam RPJM Kabupaten Boalemo” Pungkas Darwis
Diakhir sambutanya Bupati Darwis memberikan ucapan selamat dan sukses kepada Sherman Moridu selaku Sekda Definitif Kabupaten Boalemo yang baru serta diharapkan terus berkarya untuk Daerah (RD)